Apa saja alat alat pertambangan yang sering digunakan?
Alat alat pertambangan adalah salah satu faktor penentu keberhasilan produksi, efisiensi serta efektifitas perusahaan. Ini akan berpengaruh langsung pada keuntungan yang didapat dari seluruh aktivitasnya.
Keberadaan alat berat pertambangan tidak dapat dipisahkan dari segala aktivitasnya. Seiring berjalannya waktu akan terjadi peningkatan kebutuhan sebab volume material juga meningkat.
Penggunaannya industri tambang baik terbuka maupun tertutup adalah untuk memindahkan material berat, bebatuan, tanah, lumpur, dan lainnya dari suatu lokasi ke lokasi pengolahan Hingga pengangkutan kembali bahan yang siap untuk didistribusikan.
Baca Juga: Hendak Melakukan Tambang Tertutup? Pelajari 7 Alat Pertambangan!
9 Alat alat Pertambangan Utama
Setiap bagian dalam kegiatan pertambangan menggunakan alat berat berbeda tergantung dari fungsinya. Pekerja harus mengetahui spesifikasi dan fungsi masing-masing alat tersebut supaya tepat guna. Berikut 9 alat pertambangan yang paling sering digunakan.
1. Scraper
Scraper memiliki fungsi untuk memindahkan, menghilangkan kotoran, kerikil, maupun material-material lainnya yang bersifat mengganggu dan tidak diinginkan. Alat ini dapat menghilangkan kotoran pada permukaan tanah basah, kondisi buruk dan keras.
Digunakan untuk penggalian, pengangkutan, serta pemindahan hasil galian. Jika sebelumnya dibutuhkan tiga alat yaitu excavator, truk, dan loader, sekarang semua dapat dilakukan dengan satu alat yaitu scraper.
2. Wheel loader
Berfungsi untuk memindahkan material hasil tambang ke pengangkutan. Contohnya memindahkan batu bara ke dalam dump truck, belt conveyor, atau feed hopper. Dilakukan oleh wheel loader sebab volume atau ukuran material besar, tidak bisa secara manual.
Wheel loader memiliki bucket besar yang ada di depan. Bagian ini dapat dilepas dan diganti alat lain. Contohnya diganti dengan alat pengungkit seperti pada forklift, fungsinya untuk mengangkat palet berat.
3. Excavator
Masuk sebagai alat alat pertambangan tenaga diesel. Fungsinya untuk menggali atau mengeruk tanah. Terdapat bucket di depan untuk membuat lubang, parit, dan galian pada industri pertambangan.
4. Rubber belt conveyor
Belt conveyor digunakan untuk memindahkan hasil pertambangan pada proses distribusi. Setiap desain dan proses tambang membutuhkan alat ini untuk menjamin efektifitas serta efisiensi kerja. Contoh memindahkan batu ke mesin vibrating screen untuk disaring.
5. Dump truck
Dump truck digunakan untuk mobilisasi material dalam jumlah banyak. Contohnya pasir, bebatuan, kerikil, dan sebagainya. Ini merupakan salah satu alat alat pertambangan yang kebutuhannya cukup tinggi pada aktivitas penambangan.
6. Bucket wheel excavator
Bucket wheel excavator bekerja terus-menerus menggali dalam skala besar. Material yang digali contohnya tanah, kerikil, bebatuan. Alat ini dapat menggali hingga kapasitas 20.000 m3/jam (sekitar 7.000 ton/jam).
7. Bulldozer
Dikenal sebagai alat penghancur, perombak, pembongkar. Pada industri tambang bulldozer difungsikan sebagai pendorong, penggali, pemindah dan perata pondasi tanah. Ada tiga jenis yang paling sering digunakan yaitu crawler bulldozer, wheel bulldozer dan mini bulldozer.
8. Motor grader
Berfungsi meratakan permukaan tanah. Selain itu motor grader juga digunakan untuk pertambangan bawah tanah. Motor graders menggunakan roda untuk bergerak, sehingga pekerjaan jadi cepat selesai.
9. Roller
Fungsinya untuk memadatkan tanah, kerikil, pasir, dan permukaan lain dilewati selama proses kegiatan tambang. Ada berbagai jenis yang biasa digunakan sebagai alat alat pertambangan.
Jenisnya adalah Cylindrical roller, sheepsfoot roller, pneumatic tyred roller, smooth wheeled roller, vibratory roller dan grid roller. Penggunaannya berbeda sesuai kondisi material yang dikerjakan.
Peralatan diatas masih terus mengalami perkembangan dengan tersedianya berbagai tipe. Ini untuk menyesuaikan dengan kondisi di lapangan. Sebab setiap jenis alat alat pertambangan harus tepat guna dan menjamin efisiensi pekerjaan.
Baca Juga: Alat Keselamatan yang Perlu dalam Underground Mining
Ingin mengetahui pengembangan berkelanjutan Agincourt? klik di sini. Untuk mengetahui kesehatan dan keselamatan kerja pekerja, klik di sini. Untuk mengetahui keanekaragaman hayati PT Agincourt, baca di sini. Ingin mengetahui pengelolaan lingkungan pertambangan? simak di sini. Jika Anda tertarik dengan informasi-informasi mengenai emas atau pertambangan emas, Anda bisa membaca artikel-artikel dari PT. Agincourt Resource di sini.