Pada Kamis, 30 Mei 2024, Agincourt Resources melakukan acara serah terima Gedung Posyandu permanen untuk Kelurahan Wek II, Kecamatan Batangtoru kepada Camat Batangtoru Mara Tinggi dan Lurah Wek II Ahiruddin Siregar. Sebelumnya, pelaksanaan Posyandu masih menumpang di bangunan TK PAUD yang ada di Kelurahan Wek II karena tidak adanya fasilitas bangunan permanen.
Baca Juga: PTAR Dukung Program Revitalisasi Posyandu demi Wujudkan Posyandu Terintegrasi
Manager Community Development Agincourt Resources Rohani Simbolon mengemukakan, keberadaan Posyandu di suatu wilayah sangat penting, sebagai forum komunikasi dan pelayanan kesehatan masyarakat dan pengembangan sumber daya manusia (SDM) sejak dini. “Salah satu yang belum terpenuhi adalah fasilitas bangunan permanen, sehingga harus menumpang diTK PAUD di Kelurahan Wek II. Keberadaan Gedung Posyandu yang baru ini diharapkan bisa menunjang kegiatan peningkatan pelayanan publik di bidang kesehatan masyarakat, khususnya untuk balita, anak-anak, serta ibu mengandung dan menyusui.”
Baca Juga: Agincourt Resources Fasilitasi Asesmen Posyandu Mengimbas dan Pelatihan Posyandu Terintegrasi