Empat Perbedaan Investas Emas Perhiasan dengan Emas Batangan

Jan 15, 2020

Sebelum memutuskan untuk berinvestasi emas, pastikan Anda tahu perbedaan investasi emas perhiasan dengan emas antam.

Memiliki rencana berinvestasi dengan logam mulia seperti emas? Maka perlu menentukan terlebih dahulu apakah berinvestasi dengan emas perhiasan atau emas batangan. Emas antam, atau merujuk pada emas batangan, kerap direkomendasikan sebagai produk investasi. Namun, benarkah demikian?

Baca Juga: Proses Pembukaan Lahan Tambang

Perbedaan Investasi Emas Batangan dengan Emas Perhiasan

Sebelum menentukan pilihan, alangkah baiknya Anda mengenal dulu apa saja keuntungan dan kerugian dari masing-masing jenis emas tersebut. Agar tidak salah langkah, kenali perbedaan keduanya di bawah ini:

1. Penggunaan

Meski tujuan utamanya untuk diinvestasikan, namun ada kalanya berinvestasi dengan emas mempertimbangkan kegunaannya. Jika mencari emas yang multiguna, maka emas perhiasan dapat menjadi pilihan yang tepat.

Emas perhiasan sudah dibentuk sedemikian rupa dan beberapa ditambahkan batu mulia seperti permata untuk mempercantik rupa. Tentunya, emas perhiasan bisa digunakan untuk menyempurnakan penampilan Anda saat keluar rumah. Bagaimana dengan emas antam?

Sesuai dengan namanya, emas ini masih mentah dan berbentuk  batangan, sehingga usai dibeli hanya bisa disimpan untuk sewaktu-waktu dijual sesuai kebutuhan.

2. Kemudahan Mendapatkan

Kebanyakan orang mencari produk investasi yang mudah didapatkan. Emas perhiasan lebih mudah didapatkan karena dijual secara bebas di toko-toko emas. Di Indonesia, toko emas dapat ditemui di pasar hingga di mal.

Sedangkan untuk emas antam, Anda perlu datang ke tempat khusus untuk mendapatkan yang asli dan jumlahnya terbatas. Saat ini Anda dapat menggunakan jasa beberapa lembaga keuangan seperti Pegadaian dan bank berbasis syariah untuk pembeliannya. Beberapa e-commerce juga menawarkan emas antam. Pastikan Anda membeli emas antam pada tempat yang terpercaya sehingga Anda mendapatkan sertifikat keaslian dan kepemilikan emas antam Anda.

3. Harga

Harga memang menjadi pertimbangan penting sebelum berinvestasi dengan logam mulia. Kebanyakan orang mencari investasi dengan harga stabil atau yang cenderung naik. Jika mencari logam mulia dengan harga stabil, maka emas antam dapat menjadi pilihan ideal karena harga jualnya mengikuti harga emas terbaru yang berlaku.

Emas perhiasan cenderung memiliki harga yang tidak stabil karena dipengaruhi oleh biaya produksi. Umumnya emas perhiasan akan mengalami penurunan harga dari harga beli sekitar 10% ketika dijual kepada toko dimana emas tersebut dibeli. Apabila dijual di toko lain, maka kerugian penjualan nilainya akan lebih tinggi.

4. Proses Penyimpanan

Emas sebagai logam mulia tentu perlu disimpan sebaik mungkin agar tidak mudah hilang. Ditimbang dari segi kemudahan penyimpanan, emas perhiasan jauh lebih mudah untuk disimpan sebab bentuknya kecil dan mudah dipindahkan. Selain itu, emas perhiasan dapat digunakan sehari-hari sebagai aksesoris yang melekat pada tubuh.

Baca Juga: Alasan Tambang Emas Berkembang Pesat

Berinvestasi dengan emas dapat menjadi pilihan yang menguntungkan bagi Anda. Pastikan Anda memilih investasi yang sesuai dengan kebutuhan Anda. PT. Agincourt Resource merupakan salah satu perusahaan yang melakukan penambangan emas dan perak. Jika Anda ingin tahu lebih lanjut tentang kegiatan penambangan PT. Agincourt Resource, klik di sini.

BACA SELENGKAPNYA

Posting Terkait