Selenggarakan Sharing Motivasi, Agincourt Resources Yakin Peraih Beasiswa Martabe Prestasi Raih Masa Depan Cemerlang

Okt 30, 2022

Pada Minggu, 30 Oktober 2022, PT Agincourt Resources (PTAR) menggelar kegiatan Sharing Motivasi untuk Anak Martabe Prestasi dengan tema “Mempersiapkan Diri untuk Masa Depan yang Cemerlang dengan Prestasi yang Gemilang”. Peserta kegiatan ini merupakan para penerima Beasiswa Martabe Prestasi tahun 2017—2022 tingkat SMA dan Perguruan Tinggi di Tapanuli Selatan. Total 96 peserta hadir dalam acara ini, 67 peserta hadir langsung di tempat acara, yakni di Sopo Daganak, Desa Napa, Kecamatan Batangtoru. Sementara itu, 29 orang lainnya hadir secara daring. 

Acara Sharing Motivasi yang mendatangkan narasumber dr. Ramlan Zuhair Pulungan, CPS, CH, CHt, Cl, CT, NNLP memiliki tujuan untuk mempersiapkan para peraih Beasiswa Martabe Prestasi untuk menata masa depan yang cemerlang dengan prestasi yang gemilang. Dalam pemaparan, diberikan motivasi dan solusi agar para peserta bisa jeli melihat setiap peluang yang ada dan menjadi insan yang bermanfaat bagi masyarakat sekitar. 

Manager Community Development Rohani Simbolon sambutannya mengatakan, PTAR mendukung segala aktivitas yang berdampak baik bagi masyarakat sekitar, terutama dalam hal pendidikan. Lewat Sharing Motivasi, dia yakin para peraih beasiswa dapat percaya diri dan mampu meraih masa depan yang cemerlang. Di sisi lain, para peserta mengaku puas mengikuti kegiatan motivasi, mereka mengaku mendapat energi baru untuk lebih percaya diri dalam menata masa depan yang lebih baik dan siap bermanfaat untuk masyarakat sekitar.

BACA SELENGKAPNYA

Posting Terkait