Dokter Spesialis Masuk Desa Hadir Lebih Dekat Bagi Masyarakat Desa Pargarutan Harangan

Jun 12, 2024

Agincourt Resources menyelenggarakan bakti sosial pengobatan gratis Dokter Spesialis Masuk Desa di Desa Pargarutan Harangan, Kecamatan Sipirok, Tapanuli Selatan pada Rabu, 12 Juni 2024. Kegiatan ini memperlihatkan komitmen Perusahaan terhadap kesehatan masyarakat di sekitar wilayah operasinya dengan menghadirkan dokter spesialis ke desa-desa terpencil. 

Bekerja sama dengan Dinas Kesehatan Daerah Tapanuli Selatan dan RSUD Kabupaten Tapanuli Selatan, Agincourt Resources menghadirkan tim medis, dokter spesialis kandungan dr. Ryan Andrian, SP.OG, dokter spesialis anak dr. Khosiah Rahmi Daulay, M.Ked(Ped),Sp.A., dan dokter spesialis penyakit dalam dr. Abdus Somad Harahap, Sp.PD.  

Baca Juga: Seminar Kesehatan Dokter Spesialis Tingkatkan Kapasitas dan Pengetahuan Tenaga Kesehatan

Masyarakat Desa Pargarutan Harangan antusias untuk mengikuti kegiatan ini. Lebih dari 185 orang masyarakat Desa Pargarutan Harangan dan sekitarnya memanfaatkan kesempatan ini untuk mendapatkan pemeriksaan dan diagnosa kesehatan secara gratis. Berbagai fasilitas pendukung pun dihadirkan seperti pemeriksaan USG pada ibu hamil, pemeriksaan EKG, pemeriksaan gula darah, kolesterol dan asam urat. Dari hasil pemeriksaan, beberapa diagnosis yang ditemukan, di antaranya, hipertensi, stroke, diabetes, dan gastritis untuk penyakit dalam, gizi kurang, down syndrome, batuk, dan demam untuk penyakit anak, dan pemeriksaan kehamilan untuk dokter spesialis kandungan. 

Baca Juga: Dokter Spesialis Masuk Desa Menyapa Dusun Salahia di Desa Batuhoring

Manager Community Development Agincourt Resources Rohani Simbolon mengemukakan program Dokter Spesialis Masuk Desa merupakan salah satu upaya peningkatan kualitas kesehatan masyarakat yang membutuhkan penanganan kesehatan yang berkualitas. 

BACA SELENGKAPNYA

Posting Terkait